8. Gulai Daun Singkong.
	
	
	
	
	Kamu bisa masak 8. Gulai Daun Singkong menggunakan bahan-bahan 16 dan langkah-langkah 6. Berikut cara masaknya.
Bahan-bahan 8. Gulai Daun Singkong
- 1 ikat daun singkong (secukupnya).
 - 70 ml santan (saya pakai santan siap pakai Sasa).
 - 500 ml air untuk merebus daun singkong (sesuaikan dengan daunnya.
 - 300 ml air untuk memasak (campuran santan).
 - Minyak makan untuk menumis.
 - Bumbu halus :.
 - 3 siung bawang putih.
 - 4 siung bawang merah.
 - 6-7 buah cabe rawit hijau.
 - 1 sdt ketumbar.
 - 3 buah kemiri.
 - 1 batang serai (ambil bagian kerasnya sekitar 3cm).
 - secukupnya Garam.
 - Bumbu pelengkap :.
 - 2 lembar daun salam.
 - Garam, gula, merica bubuk.
 
Langkah-langkah 8. Gulai Daun Singkong
- Petik daun singkong, ambil daun yang muda saja..
 - Rebus daun singkong di air mendidih, masukkan sendok agar tetap hijau dan lembut. Aduk hingga matang. Matikan kompor dan tiriskan..
 - Haluskan/blender cabe rawit, bawang merah, bawang putih, ketumbar, kemiri, serai, garam..
 - Tumis bumbu yang dihaluskan, masukkan daun salam, sampai harum..
 - Masukkan santan dan tambahkan air secukupnya. Aduk terus jangan sampai santan pecah..
 - Masukkan daun singkong ke santan. Beri garam, merica dan gula secukupnya. Cicipi rasa sesuai selera. Setelah pas matikan kompor. Hidangkan untuk santap keluarga saat masih hangat. Silahkan mencoba...🙏🏻.