Kepiting Saus Padang.
Kamu bisa masak Kepiting Saus Padang menggunakan bahan-bahan 17 dan langkah-langkah 7. Berikut cara memasaknya.
Bahan-bahan Kepiting Saus Padang
- 1 kg Kepiting.
- bumbu.
- 8 Bj Bawang Merah.
- 6 Bj Bawang Putih.
- 6 Bj Cabe Merah Besar (Sesuai Selera).
- 4 Butir Kemiri Sangrai.
- 1 Ruas Jahe.
- 1 Ruas Kunir.
- 4 Sdm Saos Tomat.
- 2 Sdm Saus Sambal.
- 2 Saus Tiram.
- 2 Sdm Minyak Wijen.
- 1 Butir Telor kocok lepas.
- Secukupnya Garam & Gula.
- Daun Salam.
- Sereh.
- Daun Jeruk.
Langkah-langkah Kepiting Saus Padang
- Cuci bersih dan sikat kepiting potong jd 2.
- Rebus kepiting yg sudah bersih dengan Daun salam Sereh dan Daun Jeruk kurleb 10menit.
- Haluskan Bawang merah Bawang putih Cabe Kemiri Jahe dan Kunir kemudian sangrai dengan ditambahkan minyak wijen.
- Bila sudah muncul bau wangi bumbu sangrainya...masukan saos tomat, saos sambal dan saus tiram kemudian tambahkan air secukupnya tunggu bumbu mendidih masukan telor kocok lepas.. koreksi rasa dengan menambahkan garam dan gula.
- Masukan kepiting yang sdh direbus masak bersama bumbu hingga bumbu meresap.
- Angkat dan sajikan...
- Happy Cooking.